1. Home
  2. Berita
  3. Kamen Rider
  4. Trailer
  5. Para Pemeran Dan Trailer Dari Rider Time: Kamen Rider Ryuki
Para Pemeran Dan Trailer Dari Rider Time: Kamen Rider Ryuki

Para Pemeran Dan Trailer Dari Rider Time: Kamen Rider Ryuki

Tendou Souji
Maret 20, 2019
Setelah kemarin kita membahas tentang para pemeran dan trailer dari Rider Time: Kamen Rider Shinobi, kini saatnya giliran Rider Time: Kamen Rider Ryuki untuk dibahas. Kedua nya itu merupakan spin-off dari serial Kamen Rider Zi-O.

Sebagai pengingat Kamen Rider Ryuki merupakan serial ke 3 dari kamen rider di era heisei yang tayang pada tahun 2002 - 2003. Di amerika Kamen Rider Ryuki diadaptasi menjadi Kamen Rider Dragon Knight yang sama-sama bertemakan Mirror World atau dunia cermin.

Rider Time Ryuki: Takamasa Suga

Kini kita harus berterimakasih kepada serial Kamen Rider Zi-O, sebab adanya serial tersebut kita bisa melihat lagi aksi-aksi dari para Kamen Rider Ryuki. Termasuk beberapa para pemeran original nya juga akan ditampilkan di spin-off ini, meskipun dari mereka sudah terlihat agak tua hehehe.

Di dalam spin-off ini nantinya tetap menampilkan Takamasa Suga sebagai Sinji Kido (Kamen Rider Ryuki). Selain itu juga ada beberapa pemain lain yang akan kembali, diantaranya adalah:
  • Satoshi Matsuda sebagai Renn Akiyama (Kamen Rider Knight)
  • Takashi Hagino sebagai Takeshi Asakura (Kamen Rider Ouja)
  • Satoshi Ichijo sebagai Jun Shibaura (Kamen Rider Gai)
  • Hassei Takano sebagai Miyuki Tezuka (Kamen Rider Raia)
  • Tomohisa Yuge sebagai Goro Yura

Rider Time Ryuki Cast

Selain menampilkan beberapa pemeran aslinya seperti yang saya sebutkan diatas, di sini juga akan menampilkan beberapa karakter baru diantaranya yaitu Daichi Yamaguchi, Ryo Shinoda, Kento Nakajima, dan Ken Sugawara. Dan ada juga Mayu Ura dan Shun Ishida yang akan menjadi dua karakter yang dapat dibilang sangat penting, karena mereka adalah kunci dari cerita spin-off ini.


Pada spin-off ini di sutradarai oleh Takayuki Shibasaki penulis dari Heisei Rider vs Showa Rider: Kamen Rider Taisen feat. Super Sentai dan ditulis oleh Toshiki Inoue.

Rider Time: Kamen Rider Ryuki ini nantinya akan memiliki jumlah episode yang sama dengan Rider Time: Kamen Rider Shinobi yaitu memiliki 3 episode saja. Spin-off ini akan ditayangkan di Toei Tokusatsu Fan Club (TTFC) dan VideoPass mulai tanggal 31 Maret, dengan episode terakhir nya akan ditayangkan secara eksklusif di VideoPass pada tanggal 14 April mendatang.

Baca Juga: Para Pemeran Dan Trailer Dari Rider Time: Kamen Rider Shinobi

CARA DOWNLOAD